Jika di rumah kita menggunakan tangki tanam atau sumur untuk memenuhi kebutuhan pemakaian air sehari-hari, masih perlukah untuk membuat tangki atas agar pemakaian listrik pompa air bisa dihemat?
Benarkah dengan memasang tangki air (tandon / tedmon) setinggi atap rumah akan menghemat listrik, dibanding dengan langsung menghisap dari sumur atau tangki tanam?
Jawaban yang biasa kita temukan dari pertanyaan di atas, tertuju pada penyebab nyala-mati pompa. Maksud saya, pompa yang menyala dan mati berulang kali, sering dituding sebagai penyebab dari pemakaian listrik yang boros. Kita, termasuk saya, yang awam berurusan dengan teknologi energi listrik pada mesin, hanya bisa menerima jawaban seperti itu dengan pasrah.
Kalau pun jawaban seperti itu benar adanya, entah seberapa besar perbedaan konsumsi listrik antara pompa dioperasikan nyala berkesinambungan dengan nyala-mati – nyala-mati – nyala-mati. Hingga saat ini, saya sendiri belum menemukan bagaimana cara menghitungnya.
Lalu, bagaimana kita bisa memastikan kebenaran bahwa ada sejumlah listrik yang bisa dihemat dengan menggunakan tangki air?
Lanjutkan membaca “Benarkah Pakai Tangki Air jadi Hemat Listrik?”